Sabtu, 19 April 2008

SMA Xaverius 1 Palembang

Kadang kita tak sadar tentang diri kita sendiri. bila kita disibukkan dengan tugas-tugas. tanpa terasa waktu terus berlalu dan berlalu. Seperti diriku sendiri, telah mengajar selama 24 tahun di SMA Xaverius 1 Palembang sejak tahun 1984 sampai tahun 2008 ini. Aku baru tersadar ketika alumnus Angkatn tahun 1988 mengadakan reuni di Restouran Kenten Hijau dan SMA Xaverius 1 pada tangga 4 - 5 April 2008, ternyata anaknya ada yang sudah sekolah di SMA Xaverius 1 Klas 3 (XII). Hahaha...padahal anakku sendiri baru klas 1 (VII) SMP.
Tak mengapa, karena hidup itu mengalir bagai air ( Panta Rei ), terus dan terus tanpa henti-henti.  Sejak Latpim OSIS/PPSK di Pasir Putih Km 20 dengan melalui Perkemahan plus Out Bondnya sampai sekarang siswa-siswi klas X melalui Outbond di Wismalat Podomoro km 20 juga.
Hari Pembentukan KIR (Kelompok Ilmiah Remaja) tahun 1986 sampai sekarang dikalahkan dengan program Olimpiade Sains-nya. Padahal LKIR/LPIR masih ada. Menurut anda mana yang lebih bergengsi secara ilmiah dan untu masak depan??
Dari LKIR/LPIR - Pribadi Wiranda Busro dan Andhika Sutejo sampai dengan Yudistira Virgus dan Ali Suciptonya?
Perkemahan Ganesha adalah Perkemahan Ilmiah Gabungan antara Pramuka, PMR, dan KIR sebagai ekstra kurikuler yang yang bergengsi, apalagi ada lomba Ilmiah yang diselenggarakan OSIS/PPSK baik MIPA maupun IPS.
Lomba Analisa buku Sejarah Tingkat Nasional telah berhasil menyabet Juara II (Posma Budianto-A2) dan juara (III Pujiastuti-A3)
Sungguh semarak dan membanggakan bagi para Alumnus SMA Xaverius 1 Bangau.
kapan lagi dan kapan lagi...nostalgia kan terulang indah...dan indah..!
(RBM. Sutartomo)


1 komentar: